Thursday, July 25, 2024
Refleksi dan Introspeksi pembelajaran Al Qur'an ( Halaqoh KRETA)
July 25, 2024
No comments
Jum'at pagi rutinitas rutin pengurus masjid besar at taqwa gabugan setelah ibadah sholat subuh berjamaah adalah sarasehan pagi. Membahas segala macam hal yg berkaitan dengan kemasjidtan hingga progres pembangunan yg saat ini tengah berlangsung.
Pagi ini berbeda, diisi oleh beliau ketua takmir dr. Dwi anton dengan tema Tadabbur kreatif Al Qur'an. Bagaimana memahami Al Qur'an berikut dengan isinya lalu dapat mengamalkan isi dalam Al Qur'an dalam kehidupan sehari hari.
Dengan metode 5 T ( Tilawah, Tadarus, Tadabbur, Tathbig, Taslih) diharapkan seseorang akan lebih memaknai, memahami Al Qur'an sebagai pedoman hidup. Berbeda hanya dengan membaca saja atau Tilawah.
Dari paparan dr. Dwi anton, beberapa kelompok yg sudah terbentuk memberikan testimoni yg sangat luar biasa, mulai dari tambah sering interaksi dengan Al Qur'an, sering membuka Aplikasi Al Qur'an saat waktu luang, hingga pada perenungan akan isi dari Al Qur'an di ayat ayat kematian, Semakin terarahnya tujuan hidup yg sebelumnya hanya seperti air mengalir. Dan masih banyak lagi testimoni positif lainnya.
Semoga Allah SWT senantiasa memberikan istiqomah kepada kita semua dalam berinteraksi dalam Al Qur'an, memahami makna, serta bisa menjadikan perubahan dalam diri kita lebih khusus adab dan ahklak.
Mari Gabung dalam Halaqoh Kreatif Tadabbur Al Qur'an masjid besar at taqwa gabugan.
Info hubungi admin : 081 326 395 417
Sunday, July 21, 2024
Momentum Peningkatan Kapasitas Santri dan Ustadz di Wisuda Rumah Tahfidz Attaqwa 1445 (2024)
July 21, 2024
No comments
Ahad 14 Juli 2024 kembali wissudah RT Attaqwa dilaksanakan di aula lantai 2 masjid At-Taqwa.
Acara ini dikonsep menjadi acara untuk menaikkan kapasitas baik santri maupun para ustadz. Dengan mempersiapkan sebaik mungkin agar saat diuji di depan umum bisa memberikan penampilan terbaiknya.
Acara ini juga dihadiri aparat kelurahan yaitu Pak Wiwid sebagai kepala desa Gabugan dan memberikan support dengan memberi hadiah ke santri Rumah Tahfidz.
Kunjungan Studi Banding dari Griya Tahfidz Yayasan Al Qoyyim ini
July 21, 2024
No comments
Hari Ahad 21 Juli 15 orang dari griya Tahfidz yayasan Al Qoyyim mengadakan studi banding ke Rumah Tahfidz Attaqwa Gabugan. Rombongan yang diinisiatori oleh Ustadz Purwadi kepala sekolah Arrisalah Solo. Acara terinspirasi ketika ketua takmir masjid At-Taqwa sekaligus pembina rumah Tahfidz Attaqwa Ust.dr. Dwi Anton BC mengisi acara wisuda Tahfidz di SDIT Arrisalah Solo.
Acara berlangsung meriah dan antusias peserta sangat tinggi. Pertanyaan dan diskusi terjadi interaktif. Sampai-sampai ada ustadzah menyampaikan lebih dari 5 pertanyaan. Berbagai materi di-sharingkan mulai dari kurikulum, kesantrian, pengelolaan SDM dan keuangan. Acara berlangsung dari jam 09.00 SD 14.00. Namun ternyata masih banyak yang ingin diperdalam lagi.
Sehingga pihak griya Tahfidz berencana akan mengundang kembali Ust Dwi Anton untuk mengadakan pendalaman sampai beberapa bidang.
Permintaan studi banding ini didasarkan atas ketertarikan terhadap konsep pembelajaran Al Qur'an di rumah Tahfidz Attaqwa Gabugan karena pembelajaran Al Qur'an yang disertai dengan pendalaman makna. Sehingga akan memotivasi santri yang belajar untuk juga mengamalkan isi Al Qur'an tersebut.
Acara studi banding dari Griya Tahfidz Yayasan Al Qayyim ditempatkan di lantai dua aula masjid At-Taqwa Gabugan.
Semoga Allah memberkahi.
Subscribe to:
Posts (Atom)